Top Advertisement

Pesta Batu Tangsel akan Diikuti 75 Pengrajin dan Kolektor

pameran-batu-tangselSebanyak 75 pengrajin dan kolektor batu bakal mengisi Pesta Batu di Kota Tangerang Selatan. Pesta batu yang rencananya akan berlangsung dari tanggal 14 hingga 30 November tersebut rencananya bakal digelar oleh para pelawak, salah satunya komedian Narji 'Cagur'.

"Tanggal 14 sampai 30 November bareng dengan HUT Kota Tangsel, saya dengan kawan-kawan pecinta batu bekerjasama dengan Pemkot Tangsel akan menggelar pesta batu ini di Pasar Kita, Pamulang," kata Narji, di Kantor Disperindag Kota Tangsel, Serpong.

Selain puluhan pengrajin dan kolektor batu, yang nantinya mengisi stand pameran, dalam Pesta Batu tersebut ada juga kompetisi batu yang melibatkan 50 peserta yang berasal dari seluruh Indonesia. "Kita sudah umumkan dari awal soal acara ini, dan dalam waktu kurang dari empat hari, stand sudah penuh," ungkapnya yang mengaku  mayoritas pengrajin batu berasal dari Medan, Aceh, Bangka Belitung, Sulawesi, Garut, dan dari Banten.

Ia juga mengaku, pada kesempatan tersebut, dirinya akan mempromosikan batu Kalimaya yang merupakan asli dari Provinsi Banten. "Kita tahu, Kalimaya ini adalah salah satu dari 10 jenis batu terbaik di dunia. Makanya, saya akan promosikan," terangnya.

Sementara itu, Wali Kota Tangsel, Airin Rachmi Diany, mengaku, Pemkot Tangsel, mengapresiasi dan memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan tersebut. Ia berharap, dari kegiatan tersebut, bisa dibentuk komunitas pecinta batu yang menampung pengrajin dan kolektor batu di Kotanya.

"Jadi bukan ajang penyalur hobi saja. Tapi, bisa sebagai pembangkit ekonomi masyarakat," harapnya.

0 Response to "Pesta Batu Tangsel akan Diikuti 75 Pengrajin dan Kolektor"

Posting Komentar