Top Advertisement

Demam Batu Cincin, Permintaan Pasar Melambung Tinggi

demam batu

 

Permintaan meningkat, harga batu mulia asal Jawa Barat pun melambung tinggi. Namun, belum semua pihak menikmati lonjakan harga tersebut.Pamor batu mulia asal Jabar, telah bersinar sejak tahun 1970-an. Daerah penghasilnya tersebar dari Provinsi Banten menuju selatan Jabar. Mulai dari Sukabumi, sebagian wilayah Bogor, Cianjur, Garut, Tasikmalaya, hingga Ciamis.

Ketua Pusat Promosi Batu Mulia Indonesia, Sujatmiko, mengatakan bahwa daerah Banten hingga kawasan selatan Jabar sebenarnya kaya dengan kandungan batu mulia, karena di daerah tersebut terdapat banyak gunung api purba. Saat meletus, batu dan logam mulia ikut keluar dari perut bumi.

Usia batu mulia asal kawasan selatan Jabar juga relatif lebih tua, 18 hingga 32 juta tahun. "Makanya, ragam dan warnanya juga berbeda," ujar geologist yang akrab disapa Miko itu, saat kami  temui  di galeri batu mulia miliknya, Jalan Pajajaran, Kota Bandung.

0 Response to "Demam Batu Cincin, Permintaan Pasar Melambung Tinggi"

Posting Komentar