Top Advertisement

Puluhan Warga Lumajang Berburu Batu Akik Bulu Macan

batu lumajang

Gara-gara ada warga menemukan bebatuan yang bisa dijadikan batu akik. Puluhan warga Dusun Karang Anyar Desa Dawuhan Wetan Kecamatan Rowokangkung beramai-ramai mencari batu akik bulu macan yang bernilai puluhan jutan di Sungai setempat.

Pantauan kami puluhan warga baik laki-laki dan perempuan mencari batu akik dengan menggunakan alat seadanya, seperti pacul, sekop dan sarangan terbuat dari seng. Warga mencari di sungai seperti mencari biji emas.

Awal pencarian batu akik, berawal dari penemuan batu akik bulu macan oleh salah seorang warga seperti yang dipakai Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono. Batu akik sebesar kepalan tangan laku dijual Rp 14 juta.

Warga Karang Anyar mendapat kabar ada batu berharga di Sungai setempat, langsung beramai-ramai. Bahkan, ada warga yang menemukan sebesar jempol tangan laku Rp 3 Juta. "Kemarin saya mendapat batu akik seharga 4 juta," ujar Misno, Kepala Dusun Karang Anyar kepada wartawan.

Lanjut dia, warga yang tergiur batu akik bernilai ekonomis tinggi, banyak meninggalkan pekerjaan disawah. Bahkan, ada warga yang mencari malam hari dengan memakai lampu. "Ya, namanya saja ingin mendapat rejeki, semua mencari batu di sungai," jelasnya.

Pencarian batu akik bulu macam dan sejenisnya masih berlangsung di Sungai Dusun Karang Anyar.

0 Response to "Puluhan Warga Lumajang Berburu Batu Akik Bulu Macan"

Posting Komentar